BREAKING NEWS Toko Busana Mario Purwakarta yang Menghanguskan Seluruh Dagangan - Berita Terbaru Maret 2023!

- Sabtu, 25 Maret 2023 | 19:53 WIB
Kebakaran Toko Busana Mario di Jalan Raya Citeko, Kampung Pamoyanan, Desa Pamoyanan, Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta, pada Sabtu, 25 Maret 2023. (Foto: Istimewa)
Kebakaran Toko Busana Mario di Jalan Raya Citeko, Kampung Pamoyanan, Desa Pamoyanan, Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta, pada Sabtu, 25 Maret 2023. (Foto: Istimewa)

PURWAKARTA ONLINE - Pada hari Sabtu, 25 Maret 2023, terjadi kebakaran di Toko Busana Mario yang terletak di Jalan Raya Citeko, Kampung Pamoyanan, Desa Pamoyanan, Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta.

Toko tersebut milik Indra Gandi (36) yang merupakan warga Kampung Cianting, Desa Cianting, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta.

Peristiwa kebakaran ini mengakibatkan seluruh barang dagangan di lantai dua toko tersebut hangus terbakar.

Baca Juga: Pegawai Bea Cukai Arogan Widy Heriyanto Meminta Maaf Kepada Publik: Branding Bea Cukai Arogansi dan Babu!

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Plered, Kompol Suparlan mengatakan bahwa setelah berhasil memadamkan api, pihak kepolisian langsung melakukan olah TKP.

Saat ini belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut, namun dugaan sementara mengarah pada korsleting listrik.

”Kemungkinan karena adanya korsleting listrik, tapi masih kita lakukan penyelidikan lebih lanjut. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut," ucap Suparlan, saat dihubungi melalui Whatsapp pribadinya, pada Sabtu, 25 Maret 2023.

Baca Juga: Direktorat Jenderal Bea Cukai Benarkan Pemanggilan Pejabat Milenial Kualanamu Terkait Pelanggaran Internal!

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Menurut keterangan saksi yang merupakan karyawan toko tersebut, api berasal dari ventilasi udara bagian belakang di lantai dua toko dan kemudian menyebar ke seluruh ruangan lantai dua sehingga semua barang dagangan di lantai tersebut habis terbakar.

"Kemudian menjalar ke seluruh ruangan di lantai 2 dan barang-barang yang berada dilantai 2 habis terbakar," ungkapnya.

Baca Juga: Isu makin spekulatif, Alshad Ahmad Digosipkan Sukses bobol Nissa Asyifa Sebelum Nikah, Nissa Ingatkan Tiara!

Api berhasil dipadamkan setelah dua jam oleh pemadam kebakaran dengan bantuan warga sekitar.

Kompol Suparlan menyebutkan bahwa penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan lebih lanjut dan kerugian materi masih dalam proses penghitungan.

Halaman:

Editor: Enjang Sugianto

Sumber: Sinar Jabar

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X