• Sabtu, 30 September 2023

AD ART APDESI: Pembukaan, Nama, Waktu, Kedudukan dan Bentuk

- Kamis, 30 Juni 2022 | 20:52 WIB
AD/ART APDESI - Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia
AD/ART APDESI - Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia

ANGGARAN DASAR ASOSIASI PEMERINTAH DESA SELURUH INDONESIA (APDESI)

PEMBUKAAN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

Bahwa para Faunding Father/Pendiri Republik Indonesia ini telah merumuskan cita-cita luhur, dimana Negara ini didirikan untuk mensejahterakan rakyat, mencerdaskan kehidupan bangsa dan turut memelihara perdamaian dunia.

Bahwa untuk dapat mewujudkan cita-cita luhur tersebut telah dirumuskan struktur pemerintahan dari pusat, provinsi, kabupaten/kota sampai ke desa-desa.

Bahwa pemerintahan desa merupakan garda terdepan dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat baik dalam bidang pemerintahan, pembangunan maupun kemasyarakatan.

Bahwa kejayaan Negara Republik Indonesia yang kita cintai ini akan terwujud dengan seksama apabila +/- 65.000 desa yang ada telah tumbuh dan berkembang secara merata, maju, sejahtera, adil, profesional dan demokratis.

Baca Juga: Instagram Down Pengguna Limpung, bagaimana keterangan pihak pengembang?

Bahwa untuk terwujudnya kondisi perdesaan yang kita harapkan tersebut tidak cukup hanya bergantung pada upaya yang dilakukan oleh pemerintah supra desa. Maka untuk mempercepat pertumbuhan, perkembangan dan pemberdayaan masyarakat desa untuk mewujudkan kemajuan diberbagai bidang, perlu adanya sebuah komitmen di berbagai kepentingan.

Bahwa untuk mewujudkan hal tersebut, telah lahir sebuah wadah tempat berhimpun para kepala desa dan perangkat desa baik yang aktif maupun yang purna bakti dengan mendeklarasikan sebuah organisasi Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI)

Untuk memperjuangkan kepentingan tersebut dalam menentukan kebijakan agar lebih berpihak pada masyarakat pedesaan. Maka dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa APDESI sebagai organisasi profesi yang memperjuangkan kepentingan pemerintah desa dan masyarakat desa, yang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga disusun sebagai berikut:

Baca Juga: Link Nonton Film 365 Days Season 2 Subtitle Indonesia Full HD Tanpa Indo XXI Drakorindo Rebahin dan LK21

BAB I
NAMA, WAKTU, KEDUDUKAN, DAN BENTUK
Pasal 1

(1) Organisasi ini bernama Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia, disingkat APDESI.

(2) APDESI didirikan pada tanggal 17 Mei 2005 di Jakarta, untuk waktu yang tidak ditentukan.

Halaman:

Editor: Enjang Sugianto

Sumber: Purwakarta Online

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X