PURWAKARTA ONLINE - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti meningkatnya pengemasan ulang barang impor menjadi produk buatan dalam negeri dan memerintahkan Polri untuk mengusut temuan tersebut.
Kepala Negara mengungkapkan hal tersebut dalam acara Penghargaan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) yang diadakan di Istora Senayan, Jakarta pada hari Rabu, 15 Maret 2023.
"Saya perintahkan ini pada Polri, untuk dicek betul. Kalau ada seperti ini, sudah, mau bohong-bohongan terus kita," ujar Jokowi dalam sambutannya.
Presiden meminta Polri untuk mengecek kebenaran temuan tersebut dan menegaskan bahwa dia tidak akan mentolerir praktek bohong-bohongan semacam itu.
Baca Juga: Bos KSP Indosurya Ditetapkan Tersangka Kasus TPPU dan Pemalsuan!
Jokowi juga menegaskan bahwa barang impor yang hanya diganti kulitnya dengan kemasan ulang (repackaging) akan menjadi sorotan pemerintah.
"Kedua yang sampaikan, jangan sampai saya dengar ini ada (barang) hanya diganti kulitnya, dalamnya tetap barang impor. Repackaging. Dipikir saya nggak tahu?" sambungnya.
Dalam acara tersebut, Presiden Jokowi menyayangkan praktik bisnis pakaian bekas impor yang merugikan industri tekstil dalam negeri dan telah memerintahkan aparat penegak hukum untuk memberantas praktik tersebut.
"Sudah saya perintahkan untuk cari betul. Sehari, dua hari, sudah banyak yang ketemu. Itu mengganggu industri tekstil di dalam negeri. Sangat mengganggu industri tekstil dalam negeri," tuturnya.
Baca Juga: KPK Tetapkan Tersangka Baru Dugaan Korupsi Bansos Kemensos!
Jokowi menegaskan bahwa kegiatan impor pakaian bekas harus dihentikan karena sangat merugikan industri dalam negeri.
Presiden meminta masyarakat untuk tidak mendukung praktek impor pakaian bekas dan memberi dukungan kepada industri tekstil dalam negeri.
"Jadi yang namanya impor pakaian bekas, setop. Mengganggu, sangat mengganggu industri dalam negeri kita," tukasnya.
Kepala Negara menyoroti masalah ini karena ia ingin memastikan bahwa industri dalam negeri dapat berkembang dengan baik dan berkelanjutan.
Artikel Terkait
Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Padang, Jokowi: Membuka lapangan kerja dan tingkatkan kesejahteraan Masyarakat!
UPDATE KASUS FERDY SAMBO, Ibunda Bharada E berterima kasih ke Presiden Jokowi dan Kapolri!
Cak Nun analogikan Jokowi sebagai Firaun, Hasyim Muhammad: Kata Siapa Cak Nun Minta Maaf?
Habieb Selow ulas terkait Firaun, Cak Nun minta maaf ke Jokowi!
Jokowi disebut Firaun, Partai Socmed: yang mau laporkan Cak Nun adalah sejenis anjing yang tidak suka tulang!
Capres 2024 yang didukung Pak Jokowi akan menang!
Di 1 Abad NU, Erick Thohir puji Jokowi sebagai teladan kepemimpinan yang tegak lurus untuk kepentingan bangsa!
Ruhul Maani: Jokowi kasih KTP, Ahok pindahkan ke tempat aman, Anies malah terbitkan IMB!
Bang Edi pertanyakan Kontrak Politik Jokowi dengan warga Tanah Merah!
Presiden Jokowi kena coklit Petugas, Pemilu 2024 akan mencoblos di TPS 10 Kelurahan Gambir Jakarta Pusat!