Ungkapan dukacita Gomis, striker Galatasaray atas meninggalnya nenek dari Torreira!

- Jumat, 6 Januari 2023 | 13:20 WIB
Bafetimbi Gomis dedikasikan pertandingan untuk gelandang Galatasaray, Torreira yang sedang berduka karena neneknya meninggal dunia (Foto: galatasaray.org)
Bafetimbi Gomis dedikasikan pertandingan untuk gelandang Galatasaray, Torreira yang sedang berduka karena neneknya meninggal dunia (Foto: galatasaray.org)

PURWAKARTA ONLINE - Striker Galatasaray, Gomis sampaikan rasa hormatnya kepada Torreira yang sedang pulang ke kampung halaman.

Lucas Torreira merupakan gelandang Galatasaray asal Uruguay.

Torreira sedang berduka, neneknya tercinta meninggal dunia.

Para pemain Galatasaray turut berduka cita, mereka mendedikasikan pertandingan di lapangan hijau untuk Torreira.

Baca Juga: REKOR Hakan Sukur, Legenda Galatasaray GOL TERCEPAT PIALA DUNIA 11 Detik belum terpecahkan hingga saat ini!

Seperti yang dilakukan Gomis, ia berlari ke pinggir lapangan dan mengambil kaos Torreira sebagai ungkapan bahwa tim Galatasaray mendukung Torreira.

"Gomis mengungkapkan duka cita atas Torreira, yang sedang pulang kampung, karena neneknya meninggal dunia," tulis akun twitter @galatasaray pada 5 Januari 2023.

Pada pertandingan Galatsaray vs Ankaragucu kemarin, Gomis mencetak satu gol penentu kemenangan.

Lucas Torreira adalah seorang pemain sepak bola profesional berkewarganegaraan Uruguay yang bermain sebagai gelandang untuk klub Galatasaray dan tim nasional Uruguay.

Baca Juga: Polisikan Nikita Mirzani, ternyata Dito Mahendra dipanggil KPK dan mangkir!

Lucas Torreira bermain untuk klub Sampdoria sejak tahun 2015, dan membela tim nasional Uruguay sejak tahun 2018.

Pada 2018 hingga 2022 Torreira dimiliki oleh Arsenal, namun dipinjamkan ke klub Atletico Madrid dan Fiorentina.

Kemudian Torreira secara resmi menjadi pemain Galatsaray tahun 2022 kemarin.

Sedangkan Bafetimbi Gomis adalah pemain sepak bola kelahiran 6 Agustus 1985.

Halaman:

Editor: Enjang Sugianto

Sumber: Galatasaray.org

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X